Semarang – KeMANGI. Adopsi Mangrove merupakan program dilaksanakan oleh KeMANGI berupa inisiatif Corporate Social Responsibility (CSR) yang bertujuan untuk mempermudah individu, lembaga, dan masyarakat dalam berkontribusi terhadap rehabilitasi ekosistem mangrove termasuk konservasi lingkungan, mitigasi perubahan iklim, perlindungan pesisir serta keberlanjutan ekosistem. (2/10/2025).
Penanaman mangrove hasil Adopsi Mangrove oleh klub Penggemar Rasyadan Faza.
Program Adopsi Mangrove juga sering menjadi pilihan alternatif untuk merayakan berbagai momen spesial, seperti ulang tahun, hari jadi, maupun sebagai hadiah untuk orang tersayang. Tren ini berkembang karena memberikan kesempatan bagi seseorang untuk berkontribusi langsung terhadap pelestarian lingkungan, sekaligus menghadirkan makna yang lebih mendalam dibandingkan hadiah konvensional.
Melalui kegiatan ini, penerima hadiah tidak hanya mendapatkan simbol kasih dan perhatian, tetapi juga ikut berpartisipasi dalam upaya konservasi alam dan mitigasi perubahan iklim melalui penanaman pohon mangrove yang bermanfaat bagi ekosistem pesisir.
Sebanyak satu bibit mangrove berjenis Rhizophora mucronata telah diadopsi oleh klub penggemar Rasyadan Faza, dalam rangka merayakan ulang tahun Rasyadan Faza yang ke-22.
Rasyadan Faza Safiqur Rahman, atau yang akrab disapa Faza, saat ini tengah menjadi perhatian di berbagai platform media sosial dan dunia pendidikan berkat prestasinya dalam ajang Clash of Champions Season 2. Mahasiswa Institut Teknologi Bandung (ITB) tersebut berhasil menarik perhatian publik melalui perpaduan antara pencapaian akademik yang gemilang, kepribadian yang percaya diri, serta penampilan yang berkarisma.
Bibit hasil adopsi dan tagging untuk pemantauan.
Kegiatan Adopsi Mangrove dilakukan di Semarang Mangrove Center (SMC), Jawa Tengah (Jateng). Rena Sagita (Staf Hubungan Masyarakat dan Lapangan) dan Anggoro D. B. Saputro (Staf Koordinator Operasional Media) menyambut baik dan membantu melaksanakan kegiatan tersebut.
“Pada hari ini, KeMANGI membantu menanam dan memantaukan satu bibit hasil Adopsi Mangrove. Adopsi kali ini dilakukan oleh klub penggemar Rasyadan Faza,” kata Rena. “Selamat ulang tahun Rasyadan Faza, semoga sukses dan sehat selalu, semoga diberikan kelancaran dalam pendidikan dan karirnya,” tambahnya.
Dengan menggabungkan rasa cinta terhadap idola dan kepedulian terhadap lingkungan, aksi ini tidak hanya menjadi perayaan yang bermakna, tetapi juga memberikan dampak positif bagi alam. Melalui kegiatan ini, setiap penggemar dapat menunjukkan dukungan mereka dengan cara yang lebih berarti, sekaligus berkontribusi dalam upaya menjaga kelestarian bumi.
Keseluruhan kegiatan yang dimulai pada pukul 09.00–11.00 WIB ini berlangsung dengan baik dan lancar yang ditutup dengan pendokumentasian kegiatan. (ADM/ARH/RS/AP).
